Penerimaan Asisten Semester Genap TA 2016-2017

Jurusan Arsitektur Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Islam Indonesia membuka pendaftaran bagi mahasiswa atau lulusan Jurusan Arsitektur FTSP UII yang memiliki prestasi akademik, untuk diangkat sebagai Asisten Tidak Tetap semester genap periode Tahun Akademik 2016/2017. AdapunAsisten yang dibutuhkan yaitu :

KELOMPOK MATA KULIAH DI BAWAH LABORATORIUM PERANCANGAN

No Mata Kuliah SMT Jumlah ASDOS yang dibutuhkan Syarat Minimal
1 Studio Perancangan Arsitektur 2 2 10 Lulus STUPA 6
2 Studio Perancangan Arsitektur 4 4 10 Lulus STUPA 6
3 Studio Perancangan Arsitektur 6 6 12 Lulus STUPA 7
4 Perencanaan Tapak 2 10 Lulus MK Ybs
5 Pengantar Rancang kota 6 6 Lulus STUPA 5 & MK Ybs

KELOMPOK MATA KULIAH DI BAWAH LABORATORIUM TEKNOLOGI BANGUNAN

No Mata Kuliah SMT Jumlah ASDOS yang dibutuhkan Syarat Minimal
1 Prinsip Struktur Bangunan 2 12 Lulus STUPA 6 & MK Ybs

KELOMPOK MATA KULIAH DI BAWAH LABORATORIUM ARSITEKTUR DIGITAL

No Mata Kuliah SMT Jumlah ASDOS yang dibutuhkan Syarat Minimal
1 Pemodelan Arsitektur Lanjut 3 2 Lulus MAKUL Ybs

Bagi mahasiswa/lulusan yang berminat & memenuhi kriteria dapat mendaftarkan diri di Sekretriat Jurusan Arsitektur dengan persyaratan dan prosedur pendaftaran sebagai berikut :

  1. Indeks Prestasi Komulatif minimal 3 (dibuktikan dengan fotokopi KHS komulatif/transkrip nilai)
  2. Nilai MK yg dipilih minimal A- (dibuktikan dengan fotokopi KHS komulatif/transkrip nilai)
  3. Mengisi Formulir Pendaftaran (tersedia di sekretriat Jurusan Arsitektur)
  4. Melampirkan : Pas Foto 3×4 (ditempelkan pada formulir)
  5. Berkas lamaran dimasukkan dalam Stopmap sesuai warna kelompok MK (hijau untuk kelompok Perandangan, kuning untuk Teknologi Bangunan, dan merah untuk Arsitektur Digital)

Waktu pendaftaran diperpanjang s/d 10 Februari 2017 pukul 14:00 dilanjutkan dengan tes tertulis dan wawancara pada tanggal 13-17 Februari 2017. Calon assisten yang diterima diumumkan pada Tanggal 20 Februari 2017 Dan dilanjutkan pembekalan bagi calon assisten yang lulus pada tanggal 21-24 Februari 2017 di Lab masing-masing.

Formulir Pendaftaran dapat diunduh di link berikut:

https://drive.google.com/file/d/0BwpAnnPlSB_cNVZfSTBpSEJBZlU/view?usp=sharing