Pembukaan Milad UII ke-74 “Penyerahan Sertifikat Akreditasi International KAAB kepada Prodi Arsitektur dan Program Profesi Arsitektur (PPAr) UII”
Pembukaan Milad UII ke-74 dilaksanakan pada 24 Maret 2017 di Auditorium Kahar Muzakir UII. UII kembali akan menggelar berbagai kegiatan guna menyambut Milad ke-74. Milad UII kali ini mengangkat tema “UII Membangun Bumi Pertiwi”. Pada acara pembukaan ini tidak hanya sebagai pembukaan Milad UII, tetapi juga sebagai perayaan atas prestasi Prodi Arsitektur UII dan Program Profesi Arsitektur (PPAr) yang sudah meraih akreditasi internasional Korea Architectural Accrediting Board (KAAB) dengan penyerahan sertifikat akreditasi.
Sertifikat ini diserahkan langsung oleh Prof. Jaepil Choi selaku Director Overseas KAAB kepada Rektor UII, Nandang Sutrisno, SH, LL.M, M.Hum, Ph.D didampingi oleh Ketua Pengurus Yayasan Badan Wakaf UII, Dr. Ir. Luthfi Hasan, MS dan Dekan FTSP, Dr-Ing. Ir. Widodo, M.Sc yang kemudian diserahkan kepada Ketua Prodi Arsitektur, Noor Cholis Idham, Ph.D, IAI dan Wakil Ketua Program Profesi Arsitektur (PPAr) Bapak Jarwa Prasetya S H, ST, M.Sc, IAI.
Prof. Jaepil Choi dalam memberikan sambutan penyerahan akreditasi, “Meskipun tergolong cukup muda dalam menjalankan pendidikan Arsitektur, namun departemen ini telah mampu mengikuti standar internasional yang ditetapkan oleh KAAB”, ujarnya.
- Ia juga menjelaskan bahwa saat ini Arsitektur UII menjadi prodi S-1 Arsitektur pertama di Indonesia yang berhasil meraih sertifikat akreditasi internasional KAAB. Ini berarti para lulusan Prodi Arsitektur UII memiliki kesempatan yang lebih luas untuk diakui kompetensinya ketika bekerja di berbagai negara.
Untuk menutup sambutannya, Prof. Jaepil Choi meneriakkan slogan “LES’T GO TO THE WORLD!”