Studio perancangan arsitektur atau biasa disebut STUPA 1 merupakan matakuliah wajib bagi mahasiswa semester 1. Stupa 1 sebagai pengenalan pada mahasiswa baru tentang prinsip-prinsip perancangan arsitektur yang menjadi landasan bagi pengembangan kemampuan merancang pada Stupa berikutnya. Mata kuliah ini menekankan prinsip arsitektur sebagai komposisi estetis dan arsitektonis yang di perkaya dengan inspirasi dari karya seni dan alam.
Selasa, 2 Januari 2018 telah diadakan penilaian oleh para dosen dari hasil akhir dari rancangan para mahasiswa Stupa 1. Tema yang diangkat pada STUPA 1 kali ini adalah Recreating Space.
Berikut kegiatan dan hasil karya mahasiswa Stupa 1.