Selamat Datang Mahasiswa Baru Arsitektur 2012!

Selamat Datang Calon Arsitek Muda!

Sebanyak seratus enam puluh sembilan mahasiswa baru Jurusan Arsitektur Universitas Islam Indonesia angkatan 2012/2013 akan mengikuti Kuliah Perdana yang diselenggarakan 29 Agustus 2012. Kuliah Perdana ini merupakan kegiatan puncak yang mengakhiri proses Penerimaan Mahasiswa Baru 2012 dan sekaligus meneguhkan dimulainya proses pendidikan yang akan mereka tempuh selama 4 tahun (8 semester) ke depan sesuai dengan Kurikulum Jurusan Arsitektur 2008. 

Para mahasiswa baru tersebut telah berhasil melalui proses seleksi yang ketat dari lebih 1250 pendaftar Jurusan Arsitektur dari berbagai jalur penerimaan mahasiswa baru UII (computer based test, paper based test, serta penelusuran siswa berprestasi). Dari angka tersebut tampak bahwa angka keketatan Jurusan Arsitektur telah meningkat dengan pesat (dari sekitar 1:3 menjadi lebih dari 1: 7). Hal ini sejalan dengan visi Jurusan Arsitektur untuk semakin meningkatkan kualitas mahasiswa baru, kualitas proses pendidikan dan kualitas lulusan untuk menyongsong proses Verified Equivalency di kancah internasional. Dalam proses pendidikan nantinya, mahasiswa baru ini juga akan disuguhi Kurikulum 2012 yang segera akan diluncurkan. Kurikulum ini merupakan modifikasi dari Kurikulum 2008 dengan memberikan opsi / pilihan kepada mahasiswa untuk dapat menempuh Program Pendidikan Profesi Arsitek secara berkesinambungan. 

Pada acara Kuliah Perdana ini akan disampaikan berbagai hal yang terkait dengan peraturan akademik, iklim dan cara belajar di perguruan tinggi baik dari jajaran Rektorat tentang serba serbi keuniversitasan maupun Dekanat tentang kefakultasan. Secara khusus Jurusan Arsitektur juga akan memaparkan secara mendalam Kurikulum 2008 dan 2012, perkenalan dengan para Dosen Pembimbing Akademiik serta Himpunan Mahasiswa Arsitektur “mimar”. 

This is a post with post type “Link”

Entries with this post type link to a different page with their headline. Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit. Aenean commodo ligula eget dolor.

Research Centres

Arsitektur yang pada esensinya bersifat porous, memungkinkan adanya beberapa entri dari disiplin ilmu lain serta kelompok bidang keahlian untuk dikolaboratifkan. Multidisplin inilah yang digunakan Jurusan Arsitektur, Universitas Islam Indonesia sebagai salah satu cara kreatif dalam menyelesaikan permasalahan serta mendorong adanya penemuan kemungkinan-kemungkinan baru di dunia arsitektur. Tidak hanya itu, upaya multidisiplin ilmu ini juga merupakan bagian dari rekayasa lingkungan binaan secara utuh.

Multidisplin ini diwujudkan Jurusan Arsitektur melalui desain studi (research design) yang menghasilkan pusat studi yang variatif, sensitif serta responsif terhadap gejala-gejala yang diekspresikan dunia saat ini. Disintegrasi sosial, kepadatan penduduk, kaum marjinal, sistem ekologi, perubahan iklim, peningkatan kemutakhiran teknologi, minimalnya persentase lahan terbuka hijaupun turut menjadi fokus perhatian dan dirumuskan dalam pencarian solusi permasalahan oleh Jurusan Arsitektur dalam pusat studinya. Diharapkan dengan menjawab tantangan global saat ini melalui penggunaan pendekatan pusat studi dalam riset dan perancangan dapat dicapai masa depan yang lebih ‘manusiawi’ dan lingkungan binaan yang selaras.

Hasil rumusan yang telah dilakukan Jurusan Arsitektur melalui pusat-pusat studi diantaranya:

CSD: Center for Socius Design.
CREATE: Center for Sustainable Real Estate.
SUSBEC: Sustainable Built Environment Centre
CITAR: Center for Islamic and Nusantara Traditional Architeture
C-GUS: Center for Green Urban Studies
CIBTECH: Center for Innovation in Building Technologies.
   

Beberapa pusat studi tersebut diantaranya telah diperkenalkan Jurusan Arsitektur melalui seminar reguler, diskusi formal dan non-formal, mata kuliah Perancangan Arsitektur serta pada Tugas Akhir. Sedangkan, untuk mendorong adanya penyebarluasan gagasan ilmiah dalam berbagai pusat studi, Jurusan Arsitektur telah mengembangkan Jurnal Pendidikan Arsitektur Indonesia (JPAI) sebagai wadah diskursif untuk kelompok penelitian, kuliah, tutor dan mahasiswa. JPAI berusaha menghubungkan dunia pendidikan dengan ilmu membangun (building science) serta praktek arsitektur dengan pendekatan multikultural dan partisipatif.

 

 

#5 KuE! Programme: Ir. Supriyanta, MSi.

Sekali lagi, Jurusan menyelenggarakan Kuliah Umum yang dikemas dalam KuE! Programme. Kali ini Perancangan Arsitektur 3 lah yang menjadi target utama KuE! dengan mengundang Bapak Ir. Surpiyanta, M.Si. yang saat ini juga menjabat sebagai Kepala Laboratorium Perancangan Jurusan Arsitektur. Kuliah Umum ini diselenggarakan Sabtu, 9 Oktober 2010, 08.00 – 10.00 WIB, di Auditorium FTSP UII dan bertemakan “Struktur dan Konstruksi Bangunan di Lahan Berkontur” yang diharapkan akan sangat bermanfaat bagi perancangan bangunan gedung yang merespon kondisi alami. Kuliah ini terbuka untuk umum walau diprioritaskan untuk para mahasiswa Perancangan Arsitektur 3 tahun ini.