Kuliah Umum #64 Studio Perancangan Arsitektur 4

#64 KuE! Programme

Wajib bagi mahasiswa STUPA 4 untuk mengikuti Kuliah Umum ini, dengan jadwal yang direncanakan akan dilaksanakan pada Jumat, 1 April 2016. Pukul 13.00 WIB S/D Selesai, bertempat di Ruang Auditorium Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Lt.3.

Mahasiswa Arsitektur Pentaskan “ARIADNE” di Taman Budaya

Mengawali kegiatan akademik Semester Genap 2015/2016, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Program Studi Arsitektur Universitas Islam Indonesia menggelar pertunjukan teater berjudul “ARIADNE”  pada Jumat, 24 Jumadil-Awwal 1437 H / 4 Maret 2016. Pentas teater yang digelar di Concert Hall Taman Budaya Yogyakarta dan dihadiri sekitar 200 penonton. Tampak hadir beberapa dosen arsitektur pada acara ini SekProdi Arsitektur, Ir. Rini Darmawati, MT. dan Syarifah Ismailiyah Al Athas ,ST., MT.

Pentas ini begitu istimewa karena naskah yang dipilih merupakan naskah yang dianggap sakral, karena terus menerus mengalami penundaan untuk dipentaskan pada tiap kepengurusannya. Naskah “ARIADNE” adalah tulisan dari Hella S. Hasse (1918 – 2011) sastrawan dari belanda, yang menceritakan cerita rakyat Yunani tentang dewa Minotaurus yang sedikit dipuntir oleh beliau. Bersudut pandang dari putri sulung raja kreta yang bernama Ariadne, sifatnya yang keras dan kritis berujung pada pertanyaan kenapa ayahnya menguasai rakyat dan bahkan negara lain dengan suatu kebohongan yang cerdik, yaitu menciptakan sebuah mitos dewa yang bernama Minotaurus. Raja kreta bahkan mengharuskan dikirimnya korban manusia kedalam gua, konon tempat tinggalnya Minotaurus agar kebohongan yang ia buat menjadi terlihat nyata.

Army Wiratama selaku sutradara mengatakan “Naskah Ariadne adalah naskah sulit, selain durasi yang mencapai 2,5 jam penggunaan kosakata di era 1950an menjadi pertimbangan untuk dipentaskan.” Memang beberapa dialog penting di naskah lalu disampaikan secara musikalisasi dan menggunakan simbol – simbol agar mengurangi kejenuhan kata. Adegan terakhir contohnya, saat ariadne ditinggalkan sendirian disebuah pulau oleh saudari dan suaminya karena ia mengejar kebenaran, disampaikan melalui sebuah musikalisasi puisi yang dinyanyikan langsung oleh sang aktor.
Selain itu yang membuat pentas ini istimewa adalah kolaborasi dari seluruh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) jurusan Arsitektur. Edi Jaka Pasaribu selaku Ketua Tim Produksi dan Ketua 7 garit yang ke 12 mengungkapkan bahwa memang langka kesempatan untuk semua UKM melebur jadi satu, SAKAREPE creative percussion, Komunitas Musik Arsitektur (KMA), Komunitas Fotografi  dan sinematografi (KOSFORMAT) dan Installation Art.

Arsitektur UII Berinovasi dan Berkarya dengan ATM

 

 

 

Sesuai dengan visi prodi Arsitektur UII, mewujudkan Program Studi Arsitektur UII sebagai institusi yang memiliki komitmen untuk menciptakan lingkungan binaan yang tanggap terhadap pemberdayaan masyarakat dan pelestarian fungsi lingkungan, melalui kegiatan pendidikan arsitektur yang mempunyai tradisi perancangan yang koheren untuk kepentingan pengguna dan lingkungan, inovatif, pada hari yang cerah Sabtu – Minggu 4 – 5 Jumadil-Awwal 1437 H / 13 – 14 Februari 2016 Dr. Yulianto P. Prihatmaji, ST., MT. membawa mahasiswa bimbingannya ke desa mitra program pengabdian masyarakat yakni kawasan kebun teh dusun Nglinggo Desa Pagerharjo, Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo.

Disamping kegiatan ini menjembatani mahasiswa sebagai insane peneliti juga pengabdi masyarakat, bermanfaat juga bisa bertemu dengan pemuda dan tokoh masyarakat setempat mendengarkan aspirasi mereka, dan berusaha memberikan solusi di masyarakat. Disamping juga memperkenalkan mahasiswa secara langsung situasi masyarakat yang sebenarnya sehingga kelak bisa dengan mudah beradaptasi di lingkungan masyarakat secara nyata. Yulianto P. Prihatmaji memberikan satu metoda pembelajaran di lapangan dengan istilah ATM yakni Amati-Tiru-Modifikasi, artinya dalam menghadapi permasalahan tahap awal adalah diamati dengan disiplin ilmu sebagai pe-research, selanjutnya mencari referensi permasalahan yang ada dan solusinya, ditiru metodanya namun harus dimodifikasi sesuai kearifan permasalahan yang ada.

Tidak lupa kegiatan ini dilengkapi dengan menikmati hamparan hijau nan sejuk di kawasan kebun teh dusun Nglinggo Desa Pagerharjo, Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo dengan dilatarbelakangi bentangan empat  gunung Merapi, Merbabu, Sindoro dan Sumbing plus gunung Andong, di tengah view tersaput kabut tipis siluet stupa, candi Borobudur. Tidaklah lengkap rombongan bersama Tim 4×4 Off-Road menikmati selama 3.5 jam menikmati menembus hutan, menggerus bebatuan dan menikmati hutan pinus di perbatasan Kulonprogo dan Purworejo, menenggak segarnya air terjun dan  diakhiri doa bersama, bagi mahasiswa peserta kuliah lapangan sekiranya semester ini menapaki karir belajar yang gilang gemilang. Kegiatan ini diacungi jempol oleh mahasiswa peserta program antara lain Gustafian Dewantara, Pungky Hernawan, Wazid Kautsar, Yushna Septian A, Lu’luil Ma’nun, Aisha Amrullah, Fernaldi Saputra, Palidya Hartinah, Muhammad Wildan, Avik Rusyda Kepik, Edi Jaka Saputra Pasaribu, Nida Fauziyah W, mereka ini adalah mahasiswa-mahasiswa bimbingan dosen prodi Arsitektur UII Dr. Yulianto P. Prihatmaji, ST., MT.
Harapan terbesar dari Yulianto P. Prihatmaji, seperti misi prodi Arsitektur UII, yakni terwujudnya sarjana arsitektur yang memiliki komitmen untuk menciptakan lingkungan binaan yang tanggap terhadap kaum dhuafa dan bersifat berkelanjutan, sekaligus menyiapkan sarjana arsitektur yang memiliki keunggulan spesifik melalui proses akademik berbasis budaya studio yang mengintegrasikan nilai ahlak berupa sensitifitas terhadap pengguna dan lingkungannya, keberanian berinovasi dalam segala medan dan mendedikasikan diri untuk mengejar kesempurnaan karya melalui pengembangan proses merancang yang cermat, berbasis kajian yang mendalam dan menyajikannya dengan kualitas yang tinggi. Amiin.

 

 

 

 

?stanbul, Seni Seviyoruz: Application for Summer School 2016 Istanbul

Dear students,

We are very happy once again to have very fruitful collaboration with our sisters and brothers from Turkey. This summer session, in collaboration between Architecture Department UII and Faculty of Architecture FSMVU Istanbul, we are planning to have Summer School 2016 in Istanbul. The event will be held after the last day of UII Final Term this semester, starting from July 29th to August 19th. For all participants, please confirm yourself to the secretary. You have time up to before this weekend (April 1st).

Mahasiswa Arsitektur Unjuk Presentasi di Forum Internasional ICIADACT 2016 Dubai UEA

Mahasiswa Arsitektur UII semakin eksis dengan semakin meningkatnya even internasional yang diikuti. Pada 14 hingga 18 Maret ini, dua mahasiswa arsitektur atas nama Aisah Azhari Marwangi dan M. Hardyan Prasyanto didampingi dosen pembimbing Dr. Suparwoko telah sukses mengikuti seminar internasional bertajuk International Conference on Innovative Architectural Design and Advanced Construction Technologies yang diselenggarakan oleh World Academy of Science, Engineering and Technology di Dubai Uni Emirate Arab. Pada even ini ketiganya telah sukses mempresentasikan paper berjudul “The Influence of Social Media to Trends Design at Restaurant in Urban Area of Yogyakarta Province, Indonesia”. Selamat!

Evaluasi Design Brief PAS Semester Genap 2015/2015

Evaluasi Design Brief PAS Semester Genap 2015/2016 akan dimulai pada tanggal 21 Maret 2016 hingga dua pekan setelahnya. Jadwal detail untuk setiap grup dapat diunduh pada tautan di bawah.

Peserta wajib hadir di ruang evaluasi 30 menit sebelum jadwal, dan wajib menghadiri semua sesi evaluasi dalam grupnya.

Kuliah Umum #63 Studio Perancangan Arsitektur 6

#63 KuE! Programme

Wajib bagi mahasiswa STUPA 6 untuk mengikuti Kuliah Umum ini, dengan jadwal yang direncanakan akan dilaksanakan pada Senin, 21 Maret 2016. Pukul 13.00 – 14.30 WIB, bertempat di Ruang Auditorium Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Lt.3.

Kuliah Umum Pakar Studio Perancangan Arsitektur 6

Wajib bagi mahasiswa STUPA 6 untuk mengikuti Kuliah Umum Pakar.
Jumat, 18 Maret 2016. Pukul 08.00 WIB, bertempat di Auditorium FTSP Lt.3

Kuliah Pakar Studio Perancangan Arsitektur 4

Wajib bagi mahasiswa STUPA 4 untuk mengikuti Kuliah Umum Pakar.
Selasa, 15 Maret 2016. Pukul 08.00 WIB, bertempat di Auditorium FTSP Lt.3

Kuliah Umum Studio Perancangan Arsitektur 6

Mengawali perkuliahan semester genap 2015/2016, wajib bagi mahasiswa STUPA 6 untuk mengikuti KuE! Programme.
Jumat, 11 Maret 2016. Pukul 08.00 WIB, bertempat di Auditorium FTSP Lt.3