#50 KuE!: Urban Housing Studies

Jurusan Arsitektur Universitas Islam Indonesia kembali mengadakan Kuliah Umum (KuE!).

KuE! kali ini bertemakan “Urban Housing Studies” akan disampaikan oleh Ir. Dodo Juliman Widianto yang merupakan alumni Institut Teknologi Bandung, serta merupakan Program Manager UN Habitat Indonesia dan Ketua Combine Resource Institution.

KuE! ini insya Allah akan dilaksanakan pada hari Senin tanggal 20 Oktober 2014 dan dimulai pada pukul 8.40 WIB bertempat di Auditorium Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Islam Indonesia yang beralamat di Kampus terpadu Universitas Islam Indonesia Jl. Kaliurang KM 14, Besi, Sleman Yogyakarta.

KuE! ini bersifat wajib bagi mahasiswa Prodi Arsitektur yang mengambil mata kuliah Studio Perancangan Arsitektur 7 semester ganjil Tahun Akademik 2014/2015 dan terbuka untuk umum.

Terima kasih

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply